R27mUISKY8MAeCpFpAtsSpjGWGukfoZYVKEfkHA4

Tips Meningkatkan Imunitas Tubuh Agar Tidak Gampang Sakit

Sistem imun atau kekebalan tubuh adalah sel-sel alami yang berperan penting dalam menjaga daya tahan tubuh agar tidak gampang terserang penyakit. Sebagai contoh, jika ada kuman seperti bakteri atau virus corona yang masuk ke dalam tubuh, sistem imun akan membunuh kuman jahat tersebut agar tubuh tidak menjadi sakit. Sebaliknya, jika sistem imun tidak cukup kuat maka kuman jahat akan menang dan bisa membuat Anda sakit. Oleh karena itu menjaga sistem imun sangatlah penting.

Cara Alami Meningkatkan Daya Tahan Tubuh
Gambar: pixabay.com

Imunitas adalah penjaga garis depan tubuh Anda dari penyakit. Maka menjaga daya tahan tubuh dan meningkatkan imun adalah hal yang sangat penting. Caranya pun tidak sulit, beberapa diantaranya adalah menjaga pola hidup sehat dan menghindari stres.

Berikut adalah cara alami meningkatkan daya tahan tubuh dan memperkuat imunitas agar tidak mudah terserang penyakit.

1. Banyak Makan Buah dan Sayur

Buah dan sayur memiliki banyak kandungan vitamin dan mineral alami yang dibutuhkan tubuh. Nutrisi tersebut dapat memperkuat sistem kekebalan tubuh dalam melawan virus dan bakteri penyebab penyakit. Penelitian mengatakan bahwa orang yang rajin mengkonsumsi buah dan sayur cenderung tidak gampang sakit.

2. Rutin Mengkonsumsi Vitamin C

Vitamin C atau asam askorbat dikenal sebagai nutrisi yang baik untuk memperkuat daya tahan tubuh. Sebuah peneitian mengatakan bahwa suplemen vitamin C mampu meningkatkan jumlah antibodi yang diproduksi tubuh. Ini bagus untuk menstimulasi sistem imun dalam melawan kuman jahat yang masuk ke dalam tubuh.

Vitamin C bisa didapatkan dari buah-buahan seperti jeruk, lemon, stroberi, pepaya, atau jambu biji.

3. Cukup Istirahat

Tidur adalah cara alami untuk memulihkan sel-sel tubuh dan memproduksi sel-sel baru. Jika jam tidur tidak cukup, maka jumlah antibodi yang diproduksi akan berkurang. Hal ini mengakibatkan Anda akan lebih gampang terserang penyakit.

Baca Juga: Berbagai Bahaya yang Ditimbulkan Jika Kurang Tidur

Tidak hanya itu, kurang tidur juga dapat memicu masalah kesehatan lain seperti stres, menambah berat badan, sampai menimbulkan jerawat dan masalah kulit lainnya. Pastikan istirahat yang cukup sesuai rentang usia. Umumnya orang dewasa tidur sekitar 7-8 jam, remaja 9-10 jam, dan anak-anak 10-13 jam.

4. Rajin Olahraga

Selain menjaga tubuh tetap segar bugar, olahraga secara rutin dan teratur pun bisa membuat daya tahan tubuh lebih kuat dan meningkatkan sistem imun. Lakukanlah setidaknya 30 menit setiap hari. Tidak perlu yang berat, olahraga ringan seperti berjalan kaki dan jogging pun besar manfaatnya jika rutin dilakukan.

Baca Juga:

5. Rutin Minum Air Putih

Air membawa oksigen ke dalam tubuh sehingga fungsi organ menjadi lancar. Selain itu, air putih dapat mengganti cairan yang tubuh yang hilang dan membantu membersihkan sisa-sisa racun berbahaya yang dibuang melalui air kencing dan kotoran.

Baca Juga: Manfaat Rutin Minum Air Putih Bagi Kesehatan

Disarankan minum air putih minimal 8 gelas sehari (setara 2 liter). Hindari mengkonsumsi alkohol dan minuman bersoda agar ginjal Anda tetap sehat.

6. Makan Teratur

Menjaga pola makan adalah hal yang terdengar sepele namun sangat sulit dilakukan, apalagi jika Anda adalah seorang pekerja yang sibuk. Padahal makan secara teratur dapat membuat tubuh mendapatkan asupan nutrisi yang dibutuhkan. Usahakan makan tepat waktu agar kondisi tubuh dapat kembali pulih dan bertenaga setelah beraktifitas seharian.

Baca Juga: Menu Makanan Sehari-hari Bagi Penderita Diabetes

Pastikan untuk mengkonsumsi makanan sehat seperti daging, ikan, sayur, dan buah. Hindari makanan cepat saji (fast food) yang proses pengolahannya kurang higienis.

7. Hindari Stres

Banyak pikiran akan berujung pada stres, dan ini akan mengacu pada hal yang lebih serius. Stres tidak hanya berdampak negatif pada fisik, tapi juga mempengaruhi pola pikir sehingga Anda selalu merasa cemas dan tidak tenang.

Saat stres, tubuh memproduksi hormon kortisol yang lebih banyak. Jika terus terjadi dalam jangka panjang hal tersebut akan menurunkan fungsi kekebalan tubuh sehingga Anda lebih gampang sakit.

Itulah beberapa tips sehat alami untuk memperkuat daya tahan tubuh agar tidak mudah terkena penyakit. Sayangi sistem imun Anda karena mereka adalah sel-sel yang berperan besar dalam melawan bakteri dan virus berbahaya penyebab berbagai masalah kesehatan.

Artikel Terkait